Monday, April 21, 2008

Menengok Kuwait Tower

Seumur-umur belum pernah ke Monas, Jakarta dan naik ke puncaknya. Tapi malah sudah menyempatkan diri -- jadi turis -- menengok Kuwait Tower dari dekat dan naik ke atasnya. More story here.

Saturday, April 19, 2008

Seminggu Setelah Badai Berlalu

Setelah seminggu berlalu, video rekaman peristiwa langka badai es di Kuwait bermunculan satu per satu. Tampaknya mereka baru menyempatkan diri untuk upload hasil rekaman peristiwa tersebut. Rata-rata para pemilik video tersebut adalah orang-orang lokal yang menggunakan recording device 'darurat' seperti handphone, sehingga kualitasnya tidak bisa diharapkan. Namun, dengan kualitas video ala kadarnya masih bisa menggambarkan suasana dan situasi peristiwa saat itu. Dan bahkan semakin melengkapi gambaran suasana yang ada di video gue sekeluarga. Berikut beberapa diantaranya :

Fatoomah :


Jalanan yang digenangi butir-butir es


Parkiran Souk Sharq yang ditutupi permukaan es

Alislk :


Pinggiran kolam renang yang dilapis permukaan es

Alkatalony :


Permukaan es tersebar di pinggir jalan keesokan harinya

Sunday, April 13, 2008

Hail Storm in Kuwait

Pada hari Jum'at sore (11 April 2008), Kuwait diterpa semi-tornado berkecepatan 90 km/jam. Dalam waktu 20 menit-an, daerah pinggir pantai teluk dihujani badai es yang mengakibatkan sebagian jalanan banjir dan merusak beberapa billboard. Kebetulan, gue dan sekeluarga sedang berada di daerah Kuwait Tower & pusat perbelanjaan Souk Sharq yang berada di bibir pantai teluk. More stories here.

Thursday, April 10, 2008

The Galta Project

Awalnya, project motion graphic ini hanya dikerjakan satu orang, yaitu gue. Namun bos minta dibuat lebih baik dan dasyat. Maka, kerjaan gue ngga dipakai dan seluruh awak departemen dikaryakan untuk menyelesaikan project ini. 8 orang motion graphic designer bertugas rangkap compositioning, rotoscoping, animation, hatching dan 2 lagi support untuk masking dan finishing. Baru sekali ini, kami kepikiran membuat dokumentasi 'behind the scene' sebuah pekerjaan motion graphic. Maklum, karena tidak biasa (waktu mepet, keroyokan lebih dari 6 orang dan full animation). Biasanya mah... lewat doang ngga dipikirin :D



Download the high-res video in here.